Selasa, 25 Oktober 2022, Balai Guru Penggerak Provinsi Sulawesi Utara (BGP Sulut) menerima kunjungan komunitas Guru Penggerak Kota Manado, serta Johannes Kembuan selaku CEO Institut De EurnesiA, IDEA Jakarta-Manado.
Pertemuan ini merupakan langkah awal dalam menggagas program Study and Skilled Work Abroad, a Leaping Concept in Education. Program ini nantinya diharapkan menjadi program kerja sama antara IDEA Jakarta-Manado, BGP Sulut, dan komunitas Guru Penggerak Kota Manado.
Tujuan dari program ini adalah menggerakkan stakehoder di Sulut khususnya Sekolah, Pemerintah Daerah, dan jajaran terkait untuk ikut menyukseskan peluang bagi peningkatan Human Development Index (HDI) Provinsi Sulawesi Utara.
Plt. Kepala BGP Sulut, Dra. Maasje Kalalo, M.Pd. menyambut positif gagasan yang ditawarkan ini, dan berharap agar program ini menjadi sarana untuk memaksimalkan Guru Penggerak sebagai SDM potensial yang dimiliki Sulut dalam mempersiapkan siswa-siswi terbaik Sulut yang berasal dari golongan menengah ke bawah untuk dapat mengenyam pendidikan di luar negeri dengan budget minim.
© Tim CoMMS BGP Sulut
#GuruPenggerak
#BGPSulut
#TorangBGP
#MerdekaBelajar
#BGPSulutHEBAT
#KemitraanBGPSulut